RIDHO RHOMA HABISKAN WAKTU DI PENJARA DENGAN TULIS NOVEL

Rabu, 2 Agu 2017 - 14:32 WIB

JAKARTA - Penyanyi beraliran pop-dangdut Ridho Rhoma tidak hanya produktif menelorkan karya di bidang musik selama berada di dalam Rumah Tahanan (Rutan) Salemba, Jakarta Pusat. Namun, Ridho juga sudah mulai mengembangkan kemampuannya di bidang tulis-menulis.

Aktivitas yang dilakukan anak Raja Dangdut itu saat di balik jeruji besi pun cukup positif. Alih-alih terus menerus merenungi nasib, Ridho justru mengakalinya dengan berkreatifitas menulis catatan yang kemudian berencana akan dijadikan sebuah novel di masa depan.

(Baca Juga: 2 Bulan Penjara, Ridho Rhoma Produktif Hasilkan 3 Lagu)

Terkait hobi baru Ridho selama berada dalam pengawasan aparat itu disampaikan langsung oleh sang manajer, Tanti saat dijumpai di Pengadilan Negeri Jakarta Barat.

"Rupanya (dia) ada bakat nulis kan. Iya nulis buku cerita. Iya kayaknya novel. Dia ada jiwa seninya," kata Tanti kepada para pewarta, Selasa (1/7/2017).

(Baca Juga: Ambil Hikmah di Penjara, Ridho Rhoma Maksimalkan Diet, Tulis Lagu, dan...)

Pihak keluarga pun merespon sangat baik atas kegiatan yang dilakukan Ridho di ruang tahanan. Pasalnya, pria 28 tahun itu terus berkarya meski sedang terbelunggu dengan kasus penyalahgunaan narkotika.

"Udah mulai (nulis). Saya bilang berkarya aja entah jelek atau bagus, tetep aja. Engak boleh diem," sambung Tanti.

(Baca Juga: Akhirnya, Ridho Rhoma Ikhlas dan Terima Keadaan Hidup di Balik Jeruji)

Sayang, sejauh ini Ridho belum memperlihatkan hasil tulisannya itu kepada siapa pun. Ia baru berani menunjukkan tiga lirik lagu ciptaannya selama dua bulan berada di penjara. Ridho memang dipindahkan dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) ke Rutan Salemba sejak awal Juni 2017.

"Kalau ceritanya belum dikasih tahu ke aku. Cuma lirik-lirik yang dia bikin sudah," imbuh Tanti.

(Baca Juga: Ridho Rhoma Merasa Diuntungkan oleh Saksi JPU, Kok Bisa?)

Berbicara soal kondisi Ridho terkini, Tanti menyebut dalam keadaan yang stabil. Pemain film Dawai 2 Asmara itu pun sedang gencar berdiet. Cukup dimaklumi mengingat Ridho berharap bisa membentuk tubuh lebih proporsional usai dibebaskan dari tuntutan kelak.

"Kalau makanan tetep yang sehat-sehat. Dia kan sebelum ditangkap sudah menjalankan diet ya kan," jelas Tanti.

Ridho sendiri tertangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat pada 25 Mei 2017 di lobi Hotel Ibis di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat pukul 4.00 WIB. Dari dalam mobil Ridho ditemukan barang bukti sabu seberat 0,76 gram.

Hingga kini proses sidang Ridho masih terus bergulir. Sidang lanjutan dengan keterangan para saksi yang terdiri dari terdakwa yang tertangkap bersama Ridho hingga petugas keamanan hotel akan digelar pada 8 Agustus 2017.

(okezone.com/edi)