Soal Kasus Suap Saipul Jamil, DS Tolak Berkomentar

Kamis, 23 Jun 2016 - 00:00 WIB

JAKARTA - Korban pencabulan Saipul Jamil, DS (18) tidak mau terlalu banyak bicara terkait Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas kasus suap kakak kandung Saipul Jamil, Samsul Hidayatullah ke R, Panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

DS meminta masyarakat menilai atas kasusnya termasuk peristiwa OTT tersebut. Ia yakin masyarakat bisa melihat mana yang benar dan salah.

"Publik bisa menilai mana yang benar dan enggak," ujar ujar DS usai menjalani pemeriksaan di Direktorat Reserse Kriminal Umum, Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu, 22 Juni 2016.

Sekadar dketahui, atas Operasi Tangkap Tangan tersebut, KPK mengamankan kakak Saipul Jamil, Samsul Hidayatullah, Panitera R dan kuasa hukum Saipul, BN dan K. Samsul Hidayatullah dituduh sudah memberikan suap sebesar Rp250 juta terhadap Panitera inisal R dalam kasus Saipul Jamil.

(okz/fik)